Cinta itu sederhana

 Mencintai dan saling menyayangi kepada pasangan hingga menutup mata.Kesederhanaan membuat pasangan ini tetap bersama walau hujan dan panas menerpa tubuh mereka yang renta.Abah aris dan nini telah lama mengitari kota tasikmalaya bersama-sama, mereka berasal dari Banten datang ke tasik awalnya hanya untuk silaturahmi dengan sanak-family.
Beberapa bulan kemudian abah dan nini merasa nyaman hidup di kota tasikmalaya dan mengontrak rumah kecil di pancasila, namun beberapa bulan kemudian abah terserang sakit diabetes dan tidak bisa berjalan,mulai saat itu nini berusaha untuk mencari nafkah guna memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Abah aris berumur 101 tahun dan nini berumur 80 tahun, faktor tenaga yang tidak dapat membanting tulang lagi,abah dan nini terpaksa keluar dari kontrakan yang di sewa karena tidak ada biaya.saat ini abah dan nini tinggal berpindah-pindah tempat dari emperan ruko ke emperan ruko yang lain.
Ketika di sambangi oleh relawan Mari Bantu pada hari kamis 3/09/2015, abah dan nini terlihat sehat dengan senyum yang sumringah mereka menyambut relawan Mari Bantu, abah dan nini saat ini singgah di pelataran ruko depan SD galunggung jalan galunggung tasikmalaya,luka yang ada di kaki abah karena dibetes pun seperti tak dirasa ketika melihatnya tertawa dan berbincang-bincang dengan kami.
Abah dan nini tidur beralaskan lantai dan berlidung di bawah lagitnya Allah, subhanallah setiap hari abah dan nini harus menghadapi panas,hujan dan dinginya malam dengan keadaan yang ada saat ini, dan nini tetap ada di samping abah merawat abah dengan sepenuh hati.





Peduli Jompo dan dhuafa dengan cara mentransfer donasi ke rekening :
atas nama Yayasan Mari Bantu.

Mandiri : 131 00131 24625
BNI : 4 222 5 333 9

Untuk konfirmasi silakan klik tombol konfirmasi kemudian isi formulir dengan lengkap.
Donasi Untuk : Peduli Jompo dan dhuafa

Konfirmasi Donasi


Ikuti kami di: